Para penggemar anime pastinya sangat antusias menyambut datangannya tahun 2020. Sebab di sepanjang tahun ini akan ada banyak sekali anime-anime seru yang bakal tayang. Seperti halnya di awal tahun ini, dimana Jepang telah memasuki musim dingin atau winter season. Pergantian musim di Jepang sangat identik dengan penayangan seasonal anime atau anime musiman.
Dan kali ini anime musim dingin (winter) bakal menemani kalian di awal tahun 2020, tepatnya dari bulan Januari hingga Maret 2020. Selama kurang lebih tiga bulan tersebut, terdapat puluhan anime winter yang bakal tayang, baik anime baru maupun sekuel anime sebelumnya. Nah, dari puluhan anime tersebut, saya bakal memberikan 7 rekomendasi Anime Winter 2020 Terbaik dan Paling Ditunggu. Yuk simak selengkapnya di bawah ini.
1. Haikyuu!!: To the Top
Pastinya banyak dari kalian yang sudah menantikan aksi duet maut antara Hinata Shoyo dan Kageyama Tobio. Tenang saja karena Haikyuu Season 4 masuk jejeran anime winter 2020 berkat kesuksesan ketiga seasonnya. Anime Haikyuu bercerita tentang seorang murid SMA bernama Hinata Shoyo yang menyukai olahraga volly dan bertekad membawa sekolahnya, SMA Karasuno menjuarai turnamen volly tingkat SMA.
Di season keempatnya nanti bakal menjawab apakah Kageyama Tobio bakal menerima undangan untuk berlatih di kamp pelatihan intensif nasional muda atau justru ia menolak undangan tersebut dan lebih memilih berkembang bersama teman-temannya di SMA Karasuno.
2. Toaru Kagaku no Railgun T
Toaru Kagaku no Railgun T merupakan season ketiga dari anime dengan judul yang sama. Anime ini merupakan spin off dari Toaru Majutsu no Index. Dimana seri ini bersetting di sebuah kota maju bernama Academy City, dengan mengambil sudut pandang dari Misaka Mikoto, Esper terkuat nomor 3. Ia bersama teman-temannya terlibat dalam berbagai insiden misterius yang terjadi di Academy City.
Tentu saja untuk kalian yang menyukai Toaru series, diharuskan untuk menonton Railgun season ketiga ini, karena Esper terkuat di Academy City seperti Accelerator dan Dark Matter bakal muncul dalam Toaru Kagaku no Railgun T.
Tentu saja untuk kalian yang menyukai Toaru series, diharuskan untuk menonton Railgun season ketiga ini, karena Esper terkuat di Academy City seperti Accelerator dan Dark Matter bakal muncul dalam Toaru Kagaku no Railgun T.
3. Darwin's Game
Anime ini sangat rekomended untuk kalian yang suka dengan anime bergenre survival/battle royale. Menceritakan tentang Sudou Kaname yang secara tidak sengaja memainkan game mobile bernama Darwin's Game, ketidaksengajaannya justru membuat nyawa Kaname tercancam. Darwin's Game ternyata bukan sekedar game mobile biasa, melainkan game yang mengharuskan sesama player untuk saling membunuh.
Anime ini sangat menarik untuk diikuti, karena setiap playernya memliki suatu kemampuan/skill yang mereka sebut dengan "Sigil", yang mana sigil setiap player berbeda-beda. Hal ini tentu membuat ketegangan dan keseruan anime ini bertambah.
4. Infinite Dendrogam
Musim ini kita kedatangan anime isekai lagi nih yang berjudul Infinite Dendrogram. Anime ini diadaptasi dari Light Novel karangan Sakon Kaido yang terbit pada tahun 2015 silam. Anime ini berlatar di tahun 2043, dimana pada tahun itu muncul teknologi VRMMO serta rilisnya game yang bernama Infinite Dendrogram. Setelah dua tahun perilisannya, seorang pemuda bernama Reiji Mukudori akhirnya membeli game tersebut. Ia pun memulai petualangannya di dunia virtual Infinite Dendrogram bersama sang kakak dan sahabatnya.
5. Isekai Quartet Season 2
Isekai Quartet merupakan anime parodi mega crossover anime isekai dengan karakter yang chibi-chibi. Season pertamanya telah tayang beberapa waktu yang lalu, dan di season keduanya ini kelas Isekai Quartet bakal kedatangan murid baru dari anime Tate no Yuusha no Nariagari. Tak hanya Naofumi dkk, bakal ada karakter lain yang tentunya ikut bergabung juga dalam season kedua ini lho. Pastinya kekocakan dalam Isekai Quartet bakalan lebih seru lagi nih.
6. Itai no wa Iya nano de Bougyoryoku ni Kyokufuri Shitai to Omoimasu
Masih dari genre isekai, berikutnya ada anime Itai no wa Iya nano de Bougyoryoku ni Kyokufuri Shitai to Omoimasu yang bakal tayang pada musim ini. Anime ini diadaptasi dari light novel dengan judul yang sama dan di rilis pada tahun 2016. Untuk kalian yang suka anime isekai dengan cerita ringan dan kocak, sepertinya anime ini rekomended untuk disaksikan.
Bercerita tentang gadis bernama Kaede Honjou yang diajak temannya bermain game VRMMO. Namun, karena dirinya takut akan rasa sakit, Kaede pun lantas memfokuskan status karakternya pada Defense supaya tidak terluka. Hal tersebut justru membuat karakternya sulit untuk bergerak dan juga menyerang, tetapi Kaede mampu membuka skill Absolute Defense dan Counter Skill yang membuatnya kebal terhadap berbagai macam serangan.
7. Rikei ga Koi ni Ochita no de Shoumei shitemita
Anime genre romance memang sangat pas untuk menemani kalian di musim penghujan seperti sekarang ini. Kali ini merupakan anime yang diadaptasi dari manga karya Alifred Yamamoto yang mana telah mendapatkan adaptasi live action pada tahun 2019 lalu.
Berkisah tentang dua orang ilmuwan yang saling jatuh cinta namun mereka tidak mampu mengungkapkan perasaannya dalam bentuk kata-kata. Alhasil mereka mencoba memecahkan masalah percintaan tersebut dengan menggunakan teori ilmiah untuk menyelesaikannya.
Nah itulah 7 Rekomendasi Anime Winter 2020 Terbaik dan Paling Ditunggu-tunggu. Mana nih anime yang paling kalian tunggu dari ketujuh anime diatas? Yuk kasih tau lewat kolom komentar.
No comments